Munadi Herlambang: Jasa Raharja dan IT Del Wujudkan Disrupsi Digital Utk Pencegahan Kecelakaan Lalu Lintas Melalui Kompetisi AI/ML

Munadi Herlambang: Jasa Raharja dan IT Del Wujudkan Disrupsi Digital Utk Pencegahan Kecelakaan Lalu Lintas Melalui Kompetisi AI/ML

Sumatera Utara, suarapasar.com – Jasa Raharja bersama Institut Teknologi Del (ITDEL) menjalin kerja sama terkait Sinergi Keselamatan Lalu Lintas. Nota kesepahaman bersama (MoU) tersebut, ditandatangani oleh Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja Munadi Herlambang dan Rektor Institut Teknologi Del, Dr. Arnaldo Marulitua Sinaga, ST., M.InfoTech, di Laguboti, Kabupaten Toba, Rabu, 8 Februari 2023.

Dalam sambutannya, Munadi menyampaikan, bahwa penanggulangan kecelakaan lalu lintas tidak bisa dilakukan sendiri-sendiri, melainkan harus berkolaborasi.

“Institut Teknologi Del sebagai wadah akademisi dan mahasiswa, juga memiliki peran yang sangat strategis dalam upaya peningkatan keselamatan, terutama pada kaum milenial,” ujarnya.

Sinergitas antara Jasa Raharja dan Institut Teknologi Del, kata Munadi, timbul dari adanya keinginan yang sama dalam memberikan manfaat bagi masyarakat. Terutama kalangan generasi muda, untuk membangun kesadaran berkendara yang lebih baik, sehingga dapat menurunkan angka dan fatalitas korban kecelakaan lalu lintas.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada ITDEL yang telah berkomitmen dalam mewujudkan keselamatan lalu lintas. Kita berharap, kerja sama ini mampu memberikan kontribusi positif terhadap penurunan angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia,” ungkap Munadi.

Adapun, ruang lingkup kerja sama tersebut, yakni baik Jasa Raharja maupun ITDEL akan saling mendukung rencana kerja sama dalam upaya menurunkan fatalitas korban akibat kecelakaan lalu lintas.

“Sebagai tindak lanjut dari MoU ini, dapat dilakukan beberapa kegiatan, antara lain kegiatan literacy, creative campaign, research dan internship, seminar, dan JR-Rovation,” ujar Munadi.

Rektor Institut Teknologi Del, Dr. Arnaldo Marulitua Sinaga ST., M.InfoTech, menyambut baik kerja sama tersebut. Menurutnya, kolaborasi antara Jasa Raharja dan pihaknya, akan menjadi sebuah kajian baru bagi IT Del, untuk memahami lebih luas terkait peluang-peluang kerja sama yang dapat dijadikan pengembangan diri, dan tidak terbatas pada program MBKM.

“Kerja sama dengan lembaga yang bidangnya sangat linear merupakan hal yang masih baru. Namun, selalu ada korelasi dengan bidang keilmuan di IT Del, dimana bidangnya berfokus pada IT,” ujar Arnando.(parang)

10 thoughts on “Munadi Herlambang: Jasa Raharja dan IT Del Wujudkan Disrupsi Digital Utk Pencegahan Kecelakaan Lalu Lintas Melalui Kompetisi AI/ML

  1. An interesting discussion is price comment. I believe that you need to write extra on this topic, it may not be a taboo subject however generally people are not enough to talk on such topics. To the next. Cheers

  2. Needed to write you that little observation just to thank you so much again considering the stunning views you’ve contributed above. It is certainly surprisingly generous of you to provide freely all that most of us could possibly have sold for an ebook in order to make some bucks for their own end, specifically seeing that you could have done it if you wanted. The advice as well acted to become a good way to realize that other people online have a similar dreams just like mine to realize a little more pertaining to this matter. I’m certain there are some more pleasurable opportunities up front for individuals who discover your website.

  3. Hi! This post couldn’t be written any better! Reading through this post reminds me of my previous room mate! He always kept chatting about this. I will forward this article to him. Fairly certain he will have a good read. Thank you for sharing!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *