BPP Kapanewon Pengasih Borong 3 Piala Kejuaraan di Lomba Peringatan Hari Krida Pertanian Ke-50

BPP Kapanewon Pengasih Borong 3 Piala Kejuaraan di Lomba Peringatan Hari Krida Pertanian Ke-50

Pengasih, suarapasar.com – Peringatan Hari Krida Pertanian Ke-50, Kabupaten Kulon Progo menggelar berbagai perlombaan. Lomba tersebut yaitu lomba tenis meja, lomba voli plastik, lomba memasak untuk bapak-bapak dan lomba cipta menu.

 

“Ada 4 lomba yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo. Lomba tersebut yaitu lomba tenis meja, lomba voli plastic, lomba memasak untuk bapak-bapak dan lomba cipta menu,” kata Budi Setyaningsih, Koordinator BPP Kapanewon Pengasih, Jum’at, 1 Juli 2022.

 

Budi mengatakan, BPP Kapanewon Pengasih borong tiga (3) piala kejuaraan. Kejuaraan tersebut diikuti dalam perlombaan yang diadakan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo dalam memperingati Hari Krida Pertanian yang ke-50.

 

BPP Kapanewon Pengasih mengikuti semua perlombaan tersebut bersama dengan peserta yang lain baik dari ASN lingkup Dinas, PPPK, THL, Petugas IB, RPT Binangun dan POPT serta Tim Penggerak PKK Kapanewon. Lomba tenis meja, voli plastic dilaksanakan di awal bulan Juni 2022, lomba memasak untuk bapak-bapak dilaksanakan tanggal 10 Juni 2022.

 

Ketiga lomba ini dilaksanakan di kompleks Pasar Hewan Terpadu, Pengasih, Kulon Progo. Sedangkan lomba Cipta Kreasi menu B2SA dilaksanakan bertepatan dengan jatuhnya hari krida tanggal 21 Juni 2022 di Balai Penyuluhan Kulwaru, Wates, Kulon Progo. Dari keempat lomba yang diikuti BPP Kapanewon Pengasih berhasil menangkan 3 perlombaan. Lomba tenis meja, lomba voli plastik dan memasak untuk bapak-bapak. Lomba tenis meraih Juara II, lomba voli meraih juara II dan lomba memasak meraih Juara I.

 

“Hanya lomba cipta kreasi menu yang belum mendapatkan kejuaraan. Prestasi ini akan memberikan semangat dan motivasi bagi BPP Kapanewon Pengasih dalam melaksanakan tugas dan fungsinya dalam bidang pertanian. Selain itu memberikan pengalaman untuk kegiatan perlombaan di tahun-tahun selanjutnya,” katanya.(parang)

60 thoughts on “BPP Kapanewon Pengasih Borong 3 Piala Kejuaraan di Lomba Peringatan Hari Krida Pertanian Ke-50

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *