Catatan JCW Debat Capres Soal Korupsi

Catatan JCW Debat Capres Soal Korupsi

Catatan JCW Debat Capres Soal Korupsi

Yogyakarta, suarapasar.com : Debat perdana calon presiden yang difasilitasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, berlangsung Selasa (12/12/2023) malam.

Tema utama pada debat pertama calon presiden yakni pemerintahan, hukum, hak asasi manusia, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

<span;>”Ada beberapa catatan Jogja Corruption Watch terkait debat perdana calon presiden khususnya persoalan korupsi yang dapat dijadikan referensi warga atau pemilih untuk memilih pada Pemilu 14 Februari 2024 nanti,” <span;>kata <span;>Baharuddin Kamba, peneliti Jogja Corruption Watch, melalui pesan tertulis Selasa, (12/12/2023)

<span;>Pertama, suasana debat calon presiden berjalan cukup alot, seharusnya saling sanggah tapi menyampaikan pertanyaan dan setuju pernyataan capres lainnya, dan ada capres terkesan menyerang pribadi capres lainnya. Minim ide dan cenderung normatif.

Kedua, tiga calon presiden yang seharusnya menyampaikan visi – misi tapi justru lebih banyak cerita. Ini terjadi pada awal debat sesi pertama.

“Ketiga, masing-masing capres berkomitmen memberantas korupsi tapi masih minim ide atau gagasan bagaimana cara memberantas korupsi,” kata Kamba.

“Calon presiden nomor 1 Anies Baswedan menyatakan akan mendorong undang-undang perampasan aset, undang-undang KPK harus direvisi, reward bagi pelaporan penyelidikan kasus korupsi, gerakan antikorupsi harus melibatkan masyarakat, dan adanya standar etika bagi KPK,” lanjut Kamba.

“Sementara capres nomor 2 Prabowo Subianto akan memperkuat KPK, Kepolisian, Ombudsman dan Inspektorat.
Ganjar Pranowo capres nomor 3 akan mempertegas penegakan hukum, memiskinkan pelaku korupsi, undang-undang perampasan aset, pelaku korupsi di Nusakambangkan, tidak jual beli jabatan dan tidak setor  ke pimpinan,” pungkas Baharuddin Kamba, peneliti Jogja Corruption Watch.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *