Dukung Peningkatan Produktivitas, Pemkab Kulon Progo Salurkan Hibah Alsintan

Dukung Peningkatan Produktivitas, Pemkab Kulon Progo Salurkan Hibah Alsintan

Kulon Progo, suarapasar.com : Pemerintah Kabupaten Kulon Progo memberikan dukungan kepada Petani di seluruh wilayah Kabupaten Kulon Progo berupa hibah Alat dan Mesin Pertanian (Alsintan) melalui Dinas Pertanian & Pangan Kabupaten Kulon Progo.

 

Bantuan kepada petani melalui Kelompok Tani dan Gapoktan yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Kulon Progo tersebut diberikan secara langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Kulon Progo, Srie Nurkyatsiwi, di halaman Dinas Pertanian & Pangan Kabupaten Kulon Progo pada Rabu (05/06/2024).

 

Bantuan yang diberikan berupa 12 mesin pompa air, 6 traktor jenis capung dan 1 unit motor bak roda tiga bersumber dari dana APBD Kabupaten Kulon Progo dan APBN.

 

Penjabat Bupati, Srie Nurkyatsiwi menyatakan penyaluran bantuan ini merupakan suatu bukti nyata implementasi keberpihakan Pemerintah kepada Petani. Siwi berharap dengan adanya bantuan ini pemanfaatan pengolahan lahan semakin optimal dan produktivitas meningkat.

 

“Program yang diberikan sudah melihat terhadap kebutuhan dan permasalahan yang ada di masyarakat, semua bisa dikelola secara bersama sama, saling guyub rukun, sekarang waktunya daya saling, saling mendukung dan menguatkan yang terpenting komunikasi antara satu sama lain,” harap Siwi.

 

Siwi menjelaskan pasca disalurkan, nantinya tidak akan langsung dilepas, namun ada pendampingan dari dinas terkait.

 

“Tetap didampingi dari penyuluh pertanian tentang bagaimana pemanfaatanya, bagaimana cara memakai, merawat  dengan baik dan benar dan bagaimana agar tidak mudah rusak,” terang Siwi

 

Siwi berharapan warga dapat memanfaatkan dan merawat bantuan alsintan yang diberikan dengan baik.

 

“Kami mohon untuk dirawat dan dimanfaatkan secara bersama- sama, semoga bantuan dari Pemerintah Kabupaten Kulon Progo bisa bermanfaat dan dapat meningkatkan produktivitas dari petani di Kabupaten Kulon Progo, dan manajemen pengolahan alat yang sudah dihibahkan dapat terwujud dengan baik,” imbau Siwi.

 

Penjabat Bupati Kulon Progo juga mengingatkan pentingnya penguatan kelembagaan kelompok tani.

 

“Kelembagaan di kelompok perlu dikuatkan, program pemerintah tidak bisa berjalan tanpa partisipasi dan masukan dari masyarakat, maka diperlukan komunikasi dan komitmen secara terus menerus, jika ada kendala dan kesulitan yang dihadapi silakan disampaikan, mari kita saling berkomunikasi,” ajak Siwi.

 

Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo, Drajat Purbadi menyampaikan bantuan yang diberikan berupa traktor, pompa air dan motor roda tiga bersumber dari dana APBD dan APBN.

 

“Untuk pompa air diharapkan dapat memberi pertolongan kepada wilayah sawah yang ada di ujung irigasi agar membantu dalam proses masa tanam dan tidak kekurangan air, untuk traktor tujuannya terkait dengan mempercepat proses pengolahan tanah dan motor roda tiga diberikan kepada regu perlindungan pengendali tanaman rpt, program ini juga bertujuan untuk peningkatan indeks pertanaman,” kata Drajat

 

Penyaluran bantuan ini merupakan gelombang ke-2 tahun ini.

 

“Ini merupakan gelombang ke 2, dimana pada gelombang pertama sudah di distribusikan sebanyak 30 pompa air dimana bantuan tersebut bersumber dari Kementrian Pertanian,” terangnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *