Forum Komunikasi PAC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta Dukung Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang Kader ‘Banteng’ Sejati

Forum Komunikasi PAC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta Dukung Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang Kader ‘Banteng’ Sejati

Yogyakarta, suarapasar.com : Geliat politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) atau Pemilihan Walikota (Pilwakot) Yogyakarta semakin terasa di Tubuh PDI Perjuangan.

Sejumlah nama tokoh baik dari internal maupun eksternal partai sudah resmi mendaftar dalam penjaringan Bakal Calon (Balon) Wali Kota Maupun Wakil Walikota, diantaranya Fokki Ardiyanto (Anggota DPRD Kota Yogyakarta), Widi Praptomo (Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan DIY), Wawan Harmawan (Wakil Ketua Kadin DIY), Ricco Survival Yubaidi (Akademisi) dan Gunawan Hartono (Profesional).

Menyikapi hal tersebut, Forum Komunikasi PAC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta menyatakan sikap mendorong dan mendukung DPP PDI Perjuangan untuk memberikan rekomendasi baik nantinya Calon Wali Kota Maupun Wakil Wali Kota yang diudung adalah Kader PDI Perjuangan.

Koordinator Forum Komunikasi PAC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta, Nur Oryza Argo mengatakan, alasan mendukung kandidat asli PDI Perjuangan karena merupakan suara atau aspirasi arus bawah PDI Perjuangan dari Anak Cabang, Ranting, hingga Anak Ranting di Kota Yogyakarta.

“Alasan kami yang merupakan grass root PDI Perjuangan sangat rasional. Tentu karena PDI Perjuangan adalah partai pemenang Pemilu 2024, akan lebih baik jika memprioritaskan kader sendiri dan itupun harus kader yang benar-benar ‘banteng’ sejati. Meski tidak menutup komunikasi dengan Partai lain, tapi yang jelas Entah nanti yang akan di usung Wali Kotanya atau Wakil Walikotanya, harus ada dari kader PDI Perjuangan asli,” ungkapnya dalam keterangan pers, Senin (13/05/ 2024).

Ketua PAC PDI Perjuangan Gondomanan ini menjelaskan, menurutnya kriteria ‘Banteng’ sejati adalah sosok yang sudah benar-benar berproses dari bawah dan sudah mendedikasikan diri untuk Partai setidaknya lebih dari 15 Tahun.

Selain itu, kata Argo, Banteng Sejati adalah sosok yang berjiwa Marhaen, dimana selalu menyatu dengan akar rumput dan merawatnya setiap saat, bukan hanya pada saat momentum politik saja.

“Yang jelas PDI Perjuangan sejati adalah seorang marhaenis yang mewarisi ajaran Bung Karno, dimana selalu Ajur Ajer (susah senang) bersama rakyat bukan hanya saat mau Pemilu atau Plkada saja. Jadi bukan sosok yang belum lama berkiprah di partai apalagi orang baru, sehingga tidak bisa mendengar, merasakan dan menterjemahkan aspirasi kami yang di level bawah,” tandasnya.

Ia menambahkan, Forum Komunikasi PAC memang gerakan kultural, namun di dalamnya adalah kader-kader struktural level bawah dari pengurus PAC, Ranting, hingga anak ranting di Kota Yogyakarta.

Menurutnya, suara kader akar rumput inilah yang berkontribusi besar dalam memenangkan PDI Perjuangan di setiap Pemilu maupun Pilkada di Kota Yogyakarta.

“Jadi Kami berharap, mendorong dan tentu saja mendukung agar DPP PDI Perjuangan nantinya memberikan rekomendasi, entah itu nantinya Wali Kota yang diusung atau Wakil Wali Kotanya, diprioritaskan Banteng Sejati. Kami siap memenangkan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta yang diusung PDI Perjuangan,” pungkas Argo. (wds/drw)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *