Jasa Raharja Cabang Yogyakarta Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas Bagi mahasiswa dan Komunitas di Hotel Harper Malioboro 

Jasa Raharja Cabang Yogyakarta Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas Bagi mahasiswa dan Komunitas di Hotel Harper Malioboro 

Yogyakarta, suarapasar.com – Jasa Raharja Cabang D.I.Yogyakarta pada hari Selasa, 14 November 2023 melaksanakan cegah laka lantas melalui sosialisasi keselamatan berlalu lintas bagi mahasiswa dan komunitas di Hotel Harper Malioboro.

 

Kepala Bagian Operasional Jasa Raharja Cabang D.I.Yogyakarta Harry Herawan memberikan sosialisasi tentang Jasa Raharja sekaligus upaya-upaya apa saja yang dapat untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

 

Kegiatan yang diikuti oleh 135 Mahasiswa serta komunitas di Yogyakarta dibuka langsung oleh Wakil Direktur Lalu Lintas Polda DIY AKBP. Hendra Gunawan., S.I.K., M.T, beliau menghimbau bahwa banyaknya kecelakaan lalu lintas di D.I.Y rata-rata adalah mahasiswa atau pelajar. Hal ini menjadi sangat miris karena Yogyakarta adalah kota pelajar namun merupakan provinsi tertinggi peringkat keempat angka kecelakaan lalu lintas.

 

Harry menyampaikan bahwa sosialisasi yang dilakukan kepada Mahasiswa dan Komunitas ini melalui socio engineering ini, diharapkan berdampak nyata upaya dalam pencegahan kecelakaan lalu lintas khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta dapat berkurangnya angka kecelakaan lalu lintas serta fatalitas korban.

 

“Karena kami meyakini mahasiswa sebagai representasi anak muda produktif mampu menginfluens sekitarnya (keluarga, teman, lingkungan) untuk berkendara dengan mengutamakan keselatan, konten yang hari ini kami sosialisasikan harapannya juga tidak hanya berhenti di ruangan ini melainkan menyebar secara massive hingga dipahami oleh banyak orang,” tambah Harry.(ags,prg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *