Jasa Raharja Cabang Yogyakarta Tinjau Pelaksanaan Posko Pelayanan 1444 H

Jasa Raharja Cabang Yogyakarta Tinjau Pelaksanaan Posko Pelayanan 1444 H

Sleman, suarapasar.com – Kepala Cabang PT Jasa Raharja Cabang DIY bersama Kepala Bagian Operasional melakukan tinjauan pelaksanaan posko pelayanan 1444 H tahun 2023 di Kantor Pelayanan Jasa Raharja TK II Sleman, Jumat, 21 April 2023.

Pada kesempatan tersebut, Triadi, Kepala Cabang DIY disambut baik oleh Antonius Andy yang bertugas pada hari ini di KPJR TK II Sleman.

Setibanya di Posko Pelayanan KPJR TK II Sleman, Kepala Cabang melakukan serangkaian pemeriksaan mulai dari pengecekan personel yang bertugas serta memberikan pengarahan kepada petugas yang jaga agar senantiasa memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang mengalami kecelakaan lali lintas.

“Jelas pelayanan kami sangat luar biasa, libur lebaran tetap buka, selain itu kami juga telah bekerjasama dengan 65 RUmah Sakit di DIY. Ketika ada laporan polisi terkait dengan kecelakaan lalu lintas yang terjamin Jasa Raharja, kami segera berikan pelayanan dalam bentuk surat jaminan agar keluarga tidak terbebani biaya rumah sakit tersebut,” tutur Triadi

Kepala Cabang juga mengimbau agar masyarakat yang melaksanakan mudik untuk memastikan kesehatan dan kondisi fisiknya, memastikan kondisi kendaraan layak digunakan atau tidak, serta tidak membawa beban yang berlebihan agar selamat sampai tujuan.

Selain itu, diimbau agar mematuhi peraturan tata tertib berlalu lintas. Bilamana lelah agar beristirahat di rest area atau pospam yang disediakan oleh Kepolisian.

Dalam hal ini Jasa Raharja memberikan hibah posko pam di beberapa titik seperti Posko Pam Temon Kulon Progo, Posko Pam Prambanan Jl solo, dan Posko Pam Tempel Sleman Jl Magelang, semua posko telah difasilitasi untuk beristirahat bagi pemudik.(parang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *