Jasa Raharja Melakukan Kunjungan dan Silaturahmi Dengan Bank BRI Cabang Wates
KulonProgo, suarapasar.com – Penanggungjawab Samsat Induk Kulon Progo Wahyu Agung didampingi Ahmed Ershad Bafadal, melakukan kunjungan silaturahmi dengan Bank BRI Cabang Wates pada hari Senin, 27 November 2023 pukul 07.30 WIB.
Dalam kunjungan tersebut Jasa Raharja disambut dengan hangat oleh Supervisor BRI Cabang Wates Arifatul Choirida.
Tujuan dari kunjungan tersebut ialah silaturahmi dan evaluasi dalam sinergi pelayanan antara Jasa Raharja dengan Bank BRI terkait sistem pembayaran santunan Jasa Raharja yang telah terintegrasi secara digital melalui Cash Management System (CMS) BRI untuk proses transfer ke seluruh rekening Bank pihak penerima santunan.
Selain itu Jasa Raharja juga menghimbau agar para karyawan karyawati BRI Wates untuk ikut serta dalam peningkatan ketaatan pembayaran pajak kendaraan bermotor dan SWDKLLJ, karena selain terhindar dari penghapusan identifikasi kendaraan bermotor sesuai UU No 22 tahun 2009 pasal 74, bila dua tahun kendaraan bermotor tidak dipajakkan maka akan dihapuskan keidentifikasiannya di samsat artinya akan menjadi kendaraan yang bodong.
“Dan bertujuan juga untuk memberikan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas jalan baik yang mengalami luka, cacat tetap ataupun sampai meninggal dunia yang tentunya kasus tersebut masih dalam ruang lingkup jaminan Jasa Raharja,” ujar Wahyu.
Wahyu Agung mengucapkan terima kasih kepada Bank BRI yang telah menerima pihak Jasa Raharja dengan baik dan berharap semoga silaturahmi ini dapat terus dilakukan dan hasil diskusi dan evaluasi terkait system pembayaran santunan tadi dapat ditindaklanjuti untuk membantu masyarakat yang mengalami kecelakaan lalu lintas.
Ershad juga menyampaikan hal lain selain tujuan pembayaran pajak yang telah disampaikan dari wahyu, agar karyawan karyawati BRI Wates taat dan patuh dalam melaksanakan kewajibannya membayarkan PKB dan SWDKLLJ setiap tahunnya serta selalu berhati hati dalam berkendara dan menaati tata tertib berlalu lintas, dikarenakan kecelakaan selalu didominasi oleh seluruh pelanggaran lalu lintas.(ags,prg)