Jasa Raharja Samsat Gunungkidul Hadiri FKLL Dalam Pengurangan Tingkat Laka
Gunungkidul, suarapasar.com – Forum Komunikasi Lalu lintas (FKLL) Wilayah Kabupaten Gunungkidul, kembali dilaksanakan di Rumah Makan Omah Kayu Gunungkidul, pada hari Rabu, 29 November 2023, pukul 09.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh 5 Pilar Rencana Umum Nasional Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (RUNK LLAJ).
Upaya pemerintah dalam mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas tertuang dalam Peraturan Presiden No. 1 Tahun 2022 tentang Rencana Umum Nasional Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, di mana didalamnya diatur tentang 5 Pilar Lalu Lintas dan Angkutan Jalan :
Pilar I yaitu Manajemen Keselamatan Jalan, dengan Koordinator Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas
Pilar II yaitu Jalan yang Berkeselamatan, dengan Koordinator Menteri Pekerjaan Umum
Pilar III yaitu Kendaraan yang Berkeselamatan, dengan koordinator Menteri Perhubungan
Pilar IV yaitu Perilaku Pengguna Jalan yang Berkeselamatan, dengan Koordinator Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia
Pilar V yaitu Penanganan Pra dan Pasca Kecelakaan, dengan Koordinator Menteri Kesehatan
Kantor Pelayanan Jasa Raharja Tingkat I Bantul, Polres Gunungkidul, Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul, Dinas PU Kabupaten Gunungkidul, Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul, Bappeda Kabupaten Gunungkidul, Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul dan Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) dengan tujuan mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran lalu lintas dan penanganan penyelesaian santunan bagi korban laka lantas dengan cepat dan tepat.
Berikut pembahasan TIM Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) :
Satuan Lalu Lintas Polres Gunungkidul akan melanjutkan program penegakan hukum dan Patroli Cegah Laka.
Dinas Perhubungan akan menyelenggarakan Penindakan berupa Survei dan Sosialisasi bersama Forum Lalu Lintas kepada Bengkel dan Pemilik Kereta Kelinci.
Dinas Perhubungan dan Dinas PU akan menyelenggarakan Survei Rambu, Survei Penerangan Jalan, Survei Marka dan Sarana Prasarana Jalan bersama Forum Lalu Lintas.
Dinas Pendidikan akan menyelenggarakan Sosialisasi kepada Pelajar dan Pengajar SMP/SMA di Kabupaten Gunungkidul bersama Forum Lalu Lintas.
Forum Lalu Lintas akan survei memastikan penambahan 12 CCTV dari Dinas Kominfo Kabupaten Gunungkidul.
Jasa Raharja dan Dinas Pariwisata akan berkolaborasi memasang Spanduk Peringatan dan Himbauan Keselamatan bagi pengguna Jalan raya di lokasi strategis dan lokasi rawan kecelakaan lalu lintas.
Dinas Kesehatan akan mengawasi dan meningkatkan kualitas layanan Fasilitas Kesehatan di wilayah Kabupaten Gunungkidul.(ags,prg)