Jelang Idul Adha Kankemenag dan Baznas Kulon Progo Adakan Basic Training Juru Sembelih Halal
Kulon Progo, suarapasar.com : Dalam upaya meningkatkan kualitas dan pemahaman penyembelihan hewan berkaki empat, Kantor Kementrian Agama Kulon Progo bekerja sama dengan Baznas Kulon Progo menggelar Basic Training Singkat Juru Sembelih Halal (Juleha) bagi Takmir Masjid/ Mushola di wilayah Kulon Progo.
Kepala Kantor kemenag Kabupaten Kulon Progo Wahib Jamil mengatakan acara ini diadakan untuk memberikan edukasi dan pemahaman Pengurus Takmir Masjid/ Mushola dalam memastikan proses penyembelihan hewan berkaki empat dilakukan sesuai dengan syariat Islam.
Wahib Jamil menyampaikan bahwa kegiatan Basic Training Juleha kali ini menekankan pada pentingnya akan pemahaman yang baik tentang prinsip-prinsip halal dalam pemotongan hewan berkaki empat.
“Kegiatan ini bukan hanya sekadar bimbingan teknis, tetapi juga sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan penyembelihan hewan berkaki empat sesuai dengan syariat Islam,” ujarnya saat memberikan sambutan di Aula PLHUT Kankemenag setempat pada, Kamis (13/06/2024).
Lebih lanjut kegiatan ini merupakan sinergi dari berbagai pihak dalam meningkatkan produk halal yang saat ini baru digencarkan oleh Kementerian Agama RI. Dengan kualitas produk dan sertifikasi halal bagi pelaku usaha maka akan meningkatkan kepercayaan publik dan menaikan nilai dari sebuah produk.
“Produk halal saat ini merupakan suatu kebutuhan bagi setiap manusia, hal ini dianggap sebagai life style bagi semua termasuk kepada orang asing. Dengan adanya ada label halal pada sebuah produk maka akan lebih meningkatkan nilai produk itu sendiri,” imbuhnya.
Ketua Baznas Kulon Progo, Alfanuha Yusida menyampaikan bahwa Kegiatan Basic Training Singkat Juleha diikuti oleh 60 peserta dari unsur Takmir Masjid/ Mushola di wilayah Kulon Progo. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan praktik yang lebih mendalam tentang tata cara penyembelihan hewan berkaki empat yang halal, baik dari segi teknis maupun syariat Islam. Terlebih lagi dalam waktu dekat ini akan berlangsung hari raya idul adha. Sehingga memberikan keterampilan dan pemahaman kepada takmir masjid/mushola dalam pelaksanaan qurban di hari raya idul adha.
” Bimtek ini juga menghadirkan praktisi yang berkompeten di bidang yakni dari Juru Sembelih Halal (Juleha) Kulon Progo DIY dengan ketua tim Ir.Putut Proboseto.AN bersama tim. Pelatihan ini akan diawali dengan penjelasan secara teori dan dilanjutkan praktik langsung. Praktik penyembelihan akan digelar di halaman kantor setempat, dan sudah disiapkan 2 ekor kambing,” jelas Alfanuha.
Alfanuha juga menyampaikan pengumpulan Zakat, Infaq dan Sodaqoh (ZIS) di Kabupaten Kulon Progo mengalami peningkatan yang signifikan.
”Alhamdulillah saat ini pengumpulan Zakat, Infaq dan Sodaqoh (ZIS) di Kabupaten Kulon Progo mengalami peningkatan yang signifikan. Hal ini menunjukan bahwa semangat warga Kulon Progo dalam menjalankan perintah Zakat, Infaq dan Sodaqoh sudah dimaknai dalam hati dan perbuatan yang nyata. Terlebih saat ini Kami Baznas Kulon Progo bekerja sama dengan tempat-tempat tertentu memasang kotak ZIS secara digital bisa menggunakan Q RIS dan dompet digital,” tambah Alfanuha.