Mantan Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Buya Syafii Meninggal Dunia
Nanggulan, suarapasar.com – Kabar duka menyelimuti warga Muhammadiyah. Mantan Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Buya Safii Maarif meninggal ketika mendapatkan perawatan di Rumah Sakit PKU Muhamadiyah Gamping, Sleman Yogyakarta selama 13 hari karena sakit jantung.
Jumat, 27 Mei 2022 pukul 10.15 wib Buya Syafii Maarif tutup usia. Kemudian jenazah di Salatkan di Masjid Kauman, Kota Yogyakarta dan dimakamkan di Taman Makam Husnul Khotimah di Pedukuhan Dukuh, Kalurahan Donomulyo, Kapanewon Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Prosesi pemakaman mantan Ketua Pimpinan Pusat Muhamadiyah periode 1998-2005 turut dihadiri oleh Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Menurut Muhadjir, Buya Safii merupakan sosok yang sederhana dan bersahaja. Dalam hal pemikiran, Muhadjir menilai Buya berada di level tertinggi.
“Sudah tidak membedakan, siapapun yang dilayani dengan baik. Dimanapun berada beliau selalu memberikan hal-hal yang baik kepada kita semua,” ucap Muhadjir saat ditemui di lokasi pemakaman.(parang)