Mbah Rusdi Warga Giripeni Bersama Istrinya Tertabrak Mobil di Kasatriyan Giripeni Kemarin Sore
Wates, suarapasar.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi pada Jum’at, 20 Mei 2022 di jalan Yogya – Wates Km. 26, tepatnya di simpang tiga Ksatrian, Pedukuhan Gunung Gempal, Kalurahan Giripeni, Kapanewon Wates, Kabupaten Kulon Progo. Pengendara sepeda motor tertabrak mobil.
“Benar adanya kecelakaan lalu lintas di Pertigaan Kasatriyan, Giripeni, Wates, Kulon Progo, dua korban dirawat di RSUD Wates,” dikatakan Ipda Satya Kurnia Kanit Laka Lantas Polres Kulon Progo saat dikonfirmasi Kabarno.com Sabtu, 21 Mei 2022.
Satya menjelaskan melalui petugas dilokasi kejadian memperoleh informasi dari sejumlah saksi menuturkan semula Mbah Rusdiyanto 60 tahun berboncengan dengan Mbah Jeminem 59 tahun keduanya warga Giripeni Wates Kulon Progo mengendarai sepeda motor Honda Legenda dengan nomor polisi AB 5722 MC berjalan dari arah barat ke timur.
Sesampainya ditempat kejadian pengendara sepeda motor hendak berbelok ke kanan (selatan) dan bersamaan dengan itu dari arah timur ke barat melaju Minibus Nissan Grand Livina dengan nomor polisi B 1716 VK, disopiri Candra 53 tahun warga Kebumen Jawa Tengah, karena jarak yang sudah dekat sehingga terjadi Kecelakaan lalu lintas.
Akibat kejadian ini Mbah Rusdi mengalami luka robek tungkai kaki kiri, lecet punggung tangan kiri, sedangkan Mbah Jeminem mengalami luka patah terbuka kanan, patah kaki kiri, robek dahi keduanya dirawat di RSUD. Wates.(parang)