Pemda DIY Diminta Libatkan Masyarakat, Jaga Warga & Satlinmas Berikan Layanan Terbaik Bagi Wisatawan

Pemda DIY Diminta Libatkan Masyarakat, Jaga Warga & Satlinmas Berikan Layanan Terbaik Bagi Wisatawan

 

Yogyakarta, suarapasar.com : Komisi A DPRD DIY merekomendasikan kepada Pemda DIY untuk melibatkan partisipasi masyarakat baik yang tergabung di dalam Jagawarga, Satlinmas, untuk memberikan layanan terbaik bagi wisatawan yang masuk ke DIY.

Eko Suwanto, Ketua Komisi A DPRD DIY menyampaikan keterangan usai rakor di DPRD DIY, Selasa, (19/12/2023)

Hal itu disampaikan, Ketua Komisi A DPRD DIY Eko Suwanto usai rapat koordinasi bersama Polda DIY dan Pemda DIY, Selasa, (19/12/2023).

 

Komisi A DPRD DIY juga merekomendasikan kepada Pemda DIY untuk meningkatkan dan mengoptimalkan kerjasama dengan instansi vertikal khususnya Polri, TNI maupun berbagai instansi lain.

 

“Hal ini penting untuk menjamin keamanan, kenyamanan, Yogyakarta,” kata Eko Suwanto.

 

Rapat koordinasi Komisi A DPRD DIY bersama Polda DIY dan Pemda DIY juga membahas desain bagaimana desain lalu lintas dalam rangka jelang Natal dan Tahun Baru dengan target tidak ada korban, baik itu jiwa maupun luka akibat kecelakaan lalu lintas.

 

“target kita zero korban,” tegas Eko.

 

Sementara itu, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda DIY menghimbau kepada wisatawan yang ingin berwisata ke Gunungkidul agar melewati Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS). Hal itu dikarenakan untuk mengurai kemacetan saat libur Nataru nanti.

 

Dirlantas Polda DIY, Kombes Pol Alfian Nurrizal mengatakan bagi wisatawan yang menggunakan kendaraan yang kecil atau roda dua bisa menggunakan jalan di JJLS. Apalagi JJLS sudah tembus dan jalannya sudah baik.

 

“Sehingga saya harapkan semuanya melewati jalur utama saja dan kita juga sudah mengetahui jika ingin mengarah ke Gunungkidul berangkatnya mesti pagi sampai siang. Kembalinya pasti sore hingga malam,” terangnya.

 

Saran menggunakan jalur utama jug dilatarbelakangi sudah disiapkannya rekayasa lalu lintas, termasuk di kawasan bukit bintang, sehingga dimungkinkan tidak ada permasalahan terkait rekayasa tersebut.

 

“ikuti jalur utama dan kita akan melakukan rekayasa yang terbaik untuk masyarakat maupun wisatawan yang akan berkunjung ke Gunungkidul ataupun sebaliknya. Harapan kami tentu wisatawan dapat berlibur dengan nyaman,” urainya.

 

Dalam kesempatan yang sama, Anita Verawati selaku Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata DIY menjelaskan pihaknya sudah membuat surat edaran penyelenggaraan kegiatan wisata yang aman, nyaman dan menyenangkan kepada Kabupaten / Kota, pengelola destinasi.

 

“Kami juga akan melakukan monitoring di semua destinasi selama Nataru dengan di bantu oleh 100 saka pariwisata. Selain itu kami juga akan menyiapkan tourim informasi Center yang nanti bisa memberikan informasi kepada wisatawan,” kata Vera.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *