Penyuluhan Penataan dan Pengendalian Sampah Pada TMMD Reguler 117 Ngargosari Samigaluh

Penyuluhan Penataan dan Pengendalian Sampah Pada TMMD Reguler 117 Ngargosari Samigaluh

Samigaluh, suarapasar.com – Penyuluhan penataan dan pengendalian sampah di lingkungan hidup masyarakat diberikan kepada warga masyarakat pada kegiatan TMMD Reguler ke-117 Tahun Anggaran 2023 Kodim 0731/Kulon Progo, yang berlangsung di Aula Balai Kalurahan Ngargosari, Kapanewon Samigaluh, pada hari Sabtu, 22 Juli 2023.

Penyuluhan dinarasunberi oleh narasumber Toni, S.I P., dan Ngadiran, S.E., dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo.

Bati Bakti TNI Kodim 0731/Kulon Progo menyampaikan bahwa kegiatan penyuluhan ini dilaksanakan dalam program TMMD Reguler ke-117, dalam pelaksanaannya bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kulon Progo.

Adapun tujuannya adalah untuk memberikan pengetahuan cara pengelolaan sampah rumah tangga, sebagai upaya menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih, serta mencegah penularan penyakit akibat sampah.

Dengan penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatakan pengetahuan masyarakat. mengenai adanya kontribusi sampah rumah tangga sebagai pencemar lingkungan di lahan basah dan penyebab banjir.

“Peran rumah tangga sangat penting dalam pengelolaan sampah rumah tangga, agar dapat tercipta lingkungan masyarakat yang higienis, bersih dan sehat serta terhidar dari penularan penyakit infeksi,” tambahnya.(asw,parang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *