Sinergitas Dinas Perhubungan Sleman Dengan Jasa Raharja Sleman

Sinergitas Dinas Perhubungan Sleman Dengan Jasa Raharja Sleman

Sleman, suarapasar.com – Dinas Perhubungan Sleman berkunjung melakukan silaturahmi ke Kantor Jasa Raharja Sleman yang bertempat di komplek Hotel Prima SR Jalan Magelang Sleman. Dalam Kunjungannya Dinas Perhubungan Sleman Ir Arip Pramana, MT selaku Kepala Dinas Perhubungan Sleman langsung diterima disambut dengan baik oleh penanggung jawab Jasa Raharja Sleman Wahyu Agung, Senin, 18 September 2022 pukul 14:00 WIB.

 

Dalam kunjungannya Kadishub Sleman ingin meminta dukungannya dikarenakan dalam waktu dekat akan membuat suatu inovasi yang belum pernah dilakukan Dinas Perhubungan Sleman, inovasi tersebut yaitu dengan membuat layanan Drivetrue untuk pengujian kendaraan bermotor.

 

“Harapannya agar masyarakat lebih mudah dalam melakukan pengujian kendaraan bermotor secara berkala di Dinas Perhubungan Sleman. Pelayanan pengujian kendaraan bermotor tersebut perlu dioptimalkan kembali dari aspek kapasitas kendaraan yang terlayani, akuntabilitas sistem pembayaran serta kecepatan dalam pelayanannya,” ungkap Arip Pramana.

 

Saya sangat mendukung program layanan Drivetrue untuk pengujian kendaraan bermotor, hal ini selain untuk mengetahui layak pakai kendaraan bermotor juga untuk melakukan mitigasi kendaraan yang layak untuk berjalan di jalan raya, dikarenakan semisal kendaraan layak dikendarai otomatis kecelakaan yang diakibatkan kendaraan tersebut akan berkurang.

 

“Hal ini juga menjadi perhatian oleh pihak Jasa Raharja Sleman dan saya titip juga kepada Dinas Perhubungan Sleman tidak hanya melakukan cek kendaraan saja tetapi cek juga komponen Iuran Wajib Jasa Raharja, karena hal ini untuk memberikan jaminan kepastian bila penumpang kendaraan tersebut mengalami musibah kecelakaan lalu lintas,” ungkap wahyu.(parang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *