Tanggapi Jalan Godean Rusak, Sultan HB X : Yang Penting Tambal Dulu, Supaya Tidak Ada Yang Kejeglong

Tanggapi Jalan Godean Rusak, Sultan HB X : Yang Penting Tambal Dulu, Supaya Tidak Ada Yang Kejeglong

Yogyakarta – Pemerintah Daerah DIY akan segera memulai proses perbaikan jalan rusak di Godean, Sleman pada April 2024 mendatang. Proses perbaikan jalan tersebut telah lama direncanakan dan saat ini tengah dalam proses lelang pemilihan penyedia jasa pengerjaan proyek.

Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X usai menghadiri Rapat Paripurna DPRD DIY di Gedung DPRD DIY, pada Selasa (19/3/2024) mengatakan sesuai kewenangan, pengerjaan proyek perbaikan jalan Godean ini dilakukan oleh Pemda DIY langsung melalui OPD terkait, bukan pemerintah kabupaten.

“Kan sudah dilelang, selesai Maret akhir atau awal April. Iya (perbaikan dimulai April), diambil provinsi (pengerjaannya),” ujar Sri Sultan.

Menurut Sri Sultan, perbaikan jalan yang rusak harus diprioritaskan. Apabila proyek perbaikan jalan rusak belum dapat dilaksanakan karena hambatan pelaksanaan anggaran, perbaikan jalan sementara seperti penambalan diharapkan dapat diupayakan demi menghindari terjadinya kecelakaan lalu lintas.

 

“Ya diperbaiki. Yang penting itu tambal dulu kalau anggarannya belum ada. Supaya tidak ada yang kejeglong. Perbaikan kan tergantung nanti waktunya anggaran. Kalau belum ada waktunya anggaran kan juga susah. Ini yang penting kan ditambal supaya kalau hujan tidak membahayakan orang, karena kan orang belum tentu tahu kalau itu berlubang,” tandas Sri Sultan.

 

Sementara itu, Ketua DPRD DIY, Nuryadi mengatakan Komisi C DPRD DIY telah melakukan peninjauan kondisi ruas jalan Godean yang rusak. Bersama eksekutif juga telah mengatur alokasi anggaran perbaikan jalan meski masih terbatas, tahun ini hanya sekitar 1,5 kilometer. Pelaksanaannya menjadi tanggung jawab eksekutif DPU P ESDM DIY.

 

“Ya Komisi C sudah meninjau bersama eksekutif sudah menggarkan cuma eksekusi ya di eksekutif. Karena terbatas anggaran ya baru 1,5 km saja,” kata Nuryadi.

Nuryadi, Ketua DPRD DIY memberikan keterangan kepada wartawan di DPRD DIY, Selasa, (19/3/2024)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *